SELAMAT DATANG!!!!!

SILAKAN MEMBACA BLOG SAYA, KALAU ADA KEKURANGAN KASIH COMMENT DI SHOUTBOX YAAAA

Sabtu, 05 Juli 2008

FootballClopedi : STADION BERNAMA LEGENDA

Satu hal yang unik dari stadion-stadion di tanah Italia adalah fakta kebanyakan di antara mereka memiliki nama sesuai dengan legenda yang pernah berkibar di bawah panji-panji klub yang bermarkas di stadion tersebut. Salah satu pemain yang namanya diabadikan adalah Luigi Ferraris.

Awalnya, stadion itu bernama Marassi. Namun, pada 1 Januari 1933 diubah namanya menjadi Luigi Ferraris sebagai penghormatan terhadap eks kapten Genoa yang juga salah satu pahlawan Italia di Perang Dunia I. Para legenda lain yang diabadikan namanya menjadi nama stadion adalah Guiseppe Meazza, Armando Picchi, Mario Rugamonti, dan Romeo Menti.

Selain pemain legendaris, nama pelatih pelatih dan eks presiden klub juga tak jarang diabadikan. Triestina secara resmi mencomot nama markas mereka kala dibuka pada 18 Oktober 1992. Sementara eks presiden yang menjadi nama stadion antara lain Artemio Franchi, Renzo Barbera, dan Ennio Tardini.

Stadion sepak bola di Italia

Berdasarkan data yang dihimpun WorldStaduims.com, terdapat tak kurang 152 stadion sepak bola di Italia. Stadion dengan kapasitas terbesar adalah Guiseppe Meazza (San Siro). Stadion yang menjadi homebase Internazionale dan AC Milan ini berkapasitas 85.700 penonton. Di Eropa, stadion ini hanya kalah dari Camp Nou (98.772) dan Wembley (90.000).


Stadion Guiseppe Meazza


Comunale

Itulah nama stadion terbanyak. Setidaknya ada 20 stadion di Italia yang pernah dan masih menggunakan nama ini. Sekarang ini hanya tinggal 10 stadion yang bernama ini. Di antara stadion yang berganti nama dari Comunale adalah Olimpico Turin (Juvnetus dan Torino) dan Marcello Melani (Pistoiese). Comunale sendiri sepadan dengan kata communal dalam bahasa Inggris.

Stadion Olimpico Turin

Sumber : Tabloid Soccer

Tidak ada komentar:

KAMU DI KOTA MANA??

Sign by Danasoft - Myspace Layouts and Signs