SELAMAT DATANG!!!!!

SILAKAN MEMBACA BLOG SAYA, KALAU ADA KEKURANGAN KASIH COMMENT DI SHOUTBOX YAAAA

Sabtu, 15 Maret 2008

FootballClassic : JUVENTUS 1995-96 (Bag. 1)

Kejayaan Sesungguhnya
Menggenggam kebesaran yang membahagiakan, menebus kesedihan 1985



             
Pertengahan dekade 1990 menjadi masa terindah bagi Juventus. Mereka menggenggam kebanggaan sebagai klub terbesar, sekaligus terbaik di Italia mapun Eropa. Bahkan, Juvnetus juga memproklamirkan diri sebagai tim terbaik dunia.
Tepatnya di musim 1995-96, kelengkapan itu benar-benar dirasakan oleh I Bianconeri. Setelah sukses meraih scudetto musim sebelumnya, Juventus menapaki puncak kejayaan sepak bola. Hampir semua gelar bergengsi berhasil diboyong ke rak piala si Nyonya tua. Selain Liga Champions, I Bianconeri juga sukses menggondol Piala Super Eropa, hingga Piala Interkontiinental.
"Benar-benar membahagiakan. Inilah gelar Liga Champions yang sesungguhnya yang bisa kami rayakan hingga ke hati. Gelar pada 1984-85 tidak pernah kami anggap sebagai kemenangan. Sekarang kami baru bisa merasakan di tingkat Eropa," kata pejabat Juventus  waktu itu, Roberto Battega, sesuai timnya menjuarai Liga Champions 1995-96 di Stadion Olimpico, Roma.
          Gelar Liga Champions merupakan sukses kedua Juventus sepanjang sejarah. Sebagai info, Juventus pertama kali juara Liga Champions pada musim 1984-85 di Stadion Heysel, setelah mengalahkan Liverpool 1-0. tapi, kemenangan itu diwarnai kesedihan panjang buat Juve dan warga Turin. Betapa tidak, sebelum pertandingan suporter Juventus bentrok dengan suporter Liverpool. Sebanyak 39 orang tewas dan semua dari pihak Juventus.
          Maka, kemenangan di 9185 itu dianggap menyedihkan. malah diperingati sebagai hari berkabung. Gelar 1996 dipersembahkan kepaa semua Juventini sebagai kejayaan yang pantas dirayakan.
          Kesuksesan Juve di Liga Champions juga sangat diharapkan oleh pihak Vatican. Bahkan, untuk pertama kalinya Radio Vatican mengrimkan reporternya untuk meliput langsung partai Juventus lawan Ajax di Stadion olimpico tersebut.

Tidak ada komentar:

KAMU DI KOTA MANA??

Sign by Danasoft - Myspace Layouts and Signs